RSS

Tag Archives: ibu

Buku Antalogi VBAC Warrior, “Tugasku Hanya Tidak Menyerah”.

Tulisan dari 22 pejuang VBAC. Berbagai kisah inspiratif para pejuang VBAC dapat disimak di buku ini.

“Barang siapa diperlakukan dengan baik (oleh seseorang), hendaklah ia membalasnya. Apabila dia tidak mendapatkan sesuatu untuk membalasnya, hendaklah ia memujinya. Jika ia memujinya, ia telah berterima kasih kepadanya. Namun, jika ia menyembunyikannya (tidak berterima kasih ataupun memujinya), berarti ia telah mengingkari (kebaikan)nya.” (HR. al-Bukhari)

Tak terasa 4 tahun lebih sejak kelahiran anak ke-3 yang penuh perjuangan kala itu. Di saat banyak kendala, banyak pula uluran tangan dari temen-teman perantauan yang memudahkan semuanya. Alhamdulillah. Berbagai peristiwa tersebut kami tulis bersama 22 Ibu pejuang VBAC dalam bunga rampai VBAC Warrior, “Tugasku Hanya Tidak Menyerah”.

Mereka yang sangat berjasa tidak akan kulupakan. Dan tulisan ini akan terus diingat bahkan oleh anak kami; Fatih saat dewasa kelak, bahwa banyak Budhe-Pakdhe-Tante-Om yang begitu berjasa membantu kelahirannya di dunia. Nama-nama mereka akan selalu kami ingatkan ke anak kami.___Nah, bagi Anda yang sudah memesan, buku ini siap dikirim.

Bagi yang ingin memesan dan selama stok masih ada bisa kunjungi https://www.tokopedia.com/bfasya/buku-antalogi-vbac-warrior-tugasku-hanya-tidak-menyerah

 
1 Comment

Posted by on October 5, 2021 in catatanku, resensi buku

 

Tags: , , , , , , , ,

Ibu adalah Manusia Paling Spesial Dalam Hidup Kita

Selamat Hari Ibu

Ibu adalah manusia paling spesial dalam hidup kita. Pengorbanannya, cintanya, kasih sayangnya, dan ketulusannya. Semua spesial. Dan rasanya, tak ada satupun paham-paham di dunia ini yan tak mengakui itu. Meskipun secara individu, tentu ada sebagian orang yang tak merasakan itu dalam hidupnya.

Hari ibu yang kita peringati kemarin adalah hari yang spesial meskipun bagi kita umat Muslim, setiap hari harus menyayangi ibu. Tiada hari tanpa sayang kepada orang tua, khususnya ibu. Tak ada salahnya untuk mengingat dan mengetuk kembali untuk sebagian yang lain (yang mungkin lupa) pentingnya menyayangi ibu. Bukan perayaannya, tapi renungan dan esensinya yang kadang tidak setiap kita bisa mengingatnya.

Karena ibu spesial, maka kita selalu dituntut untuk memelihara hubungan baik dengannya, berbakti, menjaga perasaan, mendoakan kebahagiaan dan meluluskan keinginan-keinginannya. Tapi karena kita dilahirkan di dua zaman yang berbeda, maka seringkali ada hal-hal yang melahirkan ketidaksepahaman pada keadaan-keadaan tertentu. Karena kita dan orang tua dilahirkan pada generasi yang berbeda, menghuni zaman yang berbeda, mengalami perubahan yang tidak sama, memunculkan perbedaan-perbedaan yang membuat komunikasi orang tua dengan anak tak sepaham, kehendak yang tak seiring dan pikiran yang tidak sejalan.

Read the rest of this entry »

 
Leave a comment

Posted by on December 23, 2013 in artikel, keluarga

 

Tags: , , , ,

Menjadi Ibu adalah Anugerah Terindah

Menjadi Ibu adalah Anugerah Terindah

 Ibu. Satu kata yang ingin kusandang semenjak ku tak lagi lajang. Tiga tahun mendamba sang pangeran datang menjemput, seolah tak begitu terasa dengan 8 bulan penantian menjadi seorang ibu. Itu pun belum ditambah dengan masa kehamilan yang membutuhkan waktu tidak sedikit. Ya, setelah akad nikah diucapkan, 8 bulan kemudian baru datanglah kabar gembira itu. Kabar yang setiap bulannya kunantikan dengan setia. Dengan sebuah alat test sederhana. Walaupun hasilnya selalu setrip 1, namun asa itu tetap tersembul. Ah,, Allah yang lebih tahu segalanya. Allah yang lebih paham kapan waktu yang tepat untuk memberikan sebuah anugerah terindah itu pada setiap hambaNya. Seperti halnya dalam menanti jodoh. Barangsiapa yang bersabar dengan ketentuanNya dengan diiringi keistiqomahan untuk menjaga diri, niscaya kan didatangkan seorang yang shalih untuknya. Subhanallah. Janji Allah itu pasti. Itulah yang kuyakini hingga kini. Read the rest of this entry »

 
Leave a comment

Posted by on March 2, 2012 in catatanku, kisahku, renungan

 

Tags: , , , ,

Fathimah Az-zahra dan Gilingan Gandum

Suatu hari masuklah Rasulullah SAW menemui anandanya Fathimah az-zahra rha. Didapatinya anandanya sedang menggiling syair (sejenis padi-padian) dengan menggunakan sebuah penggilingan tangan dari batu sambil menangis. Rasulullah SAW bertanya pada anandanya, “apa yang menyebabkan engkau menangis wahai Fathimah?, semoga Allah SWT tidak menyebabkan matamu menangis”.

Fathimah rha. berkata, “ayahanda, penggilingan dan urusan-urusan rumah tanggalah yang menyebabkan ananda menangis”. Lalu duduklah Rasulullah SAW di sisi anandanya.

Fathimah rha. melanjutkan perkataannya, “ayahanda sudikah kiranya ayahanda meminta Ali (suaminya) mencarikan ananda seorang jariah untuk menolong ananda menggiling gandum dan mengerjakan pekerjaan-pekerjaan di rumah”.

Mendengar perkataan anandanya ini maka bangunlah Rasulullah SAW mendekati penggilingan itu. Beliau mengambil syair dengan tangannya yang diberkati lagi mulia dan diletakkannya di dalam penggilingan tangan itu seraya diucapkannya “Bismillaahirrahmaanirrahiim”. Penggilingan tersebut berputar dengan sendirinya dengan izin Allah SWT. Rasulullah SAW meletakkan syair ke dalam penggilingan tangan itu untuk anandanya dengan tangannya sedangkan penggilingan itu berputar dengan sendirinya seraya bertasbih kepada Allah SWT dalam berbagai bahasa sehingga habislah butir-butir syair itu digilingnya.

Read the rest of this entry »

 
2 Comments

Posted by on June 22, 2011 in artikel, renungan

 

Tags: , , ,

Nikmat Menjadi Ibu

copas dari temen baikku; Rika Ulina created the doc:

Beberapa hari yang lalu saya membaca buku tentang kehamilan dan saya baru tahu ada hadist tentang nikmatnya menjadi seorang ibu.

Hadist ini diriwayatkan oleh Thabrani, bahwa Sallamah, perempuan yang mengasuh Ibrahim bin Rasulullah, berkata:

“Wahai Rasulullah, engkau telah memberikan kabar gembira kepada kaum laki-laki berupa berbagai macam kebaikan, sementara engkau tidak pernah memberikan kabar gembira kepada kaum perempuan?”

Rasulullah pun bertanya:

“Apakah kamu telah disuruh oleh teman-temanmu sesama perempuan untuk menanyakan hal ini?”

Sallamah menjawab: “Benar, mereka`telah menyuruhku.”

Read the rest of this entry »

 
Leave a comment

Posted by on June 11, 2011 in artikel, keluarga

 

Tags: , , ,

Satu Rindu..

Kamis, 24.12.09
16.40
Saat rintiknya tak henti mengucuri tanah d halaman depan kamarku..

Hujan,,
Kau ingatkan aku tentang satu rindu,
Di masa yang lalu, saat itu masih indah bersamamu..
Terbayang satu wajah, penuh cinta, penuh kasih..
Terbayang satu wajah, penuh dengan kedamaian…
Oh, ibu….

Allah, ijinkanlah aku bahagiakan dia,,,

 
Leave a comment

Posted by on December 24, 2009 in kisahku

 

Tags: